JABAR - Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 3 Bandung meraih Juara Umum "SMK Awards 2023". Selain itu, SMKN 3 Bandung menjadi pemenang kategori "Penyelenggara Kurikulum Merdeka".
Sedangkan kategori "Link and Match" dimenangkan oleh SMKN 1 Cibadak, Kab. Sukabumi, kategori "Budaya Kerja Industri" (SMKS Mitra Industri MM2100, Kab. Bekasi), kategori "TEFA SMK Non-BLUD" (SMKN 1 Subang), kategori "Pengelola BLUD" (SMKN 2 Subang), kategori "Penghasil Karya Inovatif" (SMKS Al-Wafa, Kab. Bandung), kategori "Pencetak Wirausaha" (SMKN 1 Pacet, Kab. Cianjur), kategori "Keterserapan Bekerja" (SMKS Pertiwi Kuningan), dan kategori "Lembaga Sertifikasi Profesi" diraih SMKN 1 Kota Sukabumi.
Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat (Jabar), Wahyu Mijaya pun sangat mengapresiasi dan mengucapkan selamat kepada seluruh pemenang. "Selamat kepada Bapak/Ibu yang menjadi juara. Terima kasih juga sebesar-besarnya kepada Bapak/Ibu semua yang telah memberikan pemikiran, curahan tenaga, dan semua yang dilakukan untuk mendidik putra-putri kita," ucap Kadisdik saat membuka Ajang Apresiasi Prestasi "SMK Awards 2023" di Grand Sunshine Resort & Convention, Soreang, Kab. Bandung, Jumat (22/12/2023).
Kadisdik juga mengingatkan, raihan atau capaian tersebut jangan sampai melenakan. "Ini bukan tentang kebanggaan di masa lalu dan masa kini, tetapi apa yang harus kita lakukan di masa depan agar lebih baik lagi," pesan Kadisdik.
Selaku penyelenggara, Kepala Bidang PSMK Disdik Jabar, Edy Purwanto berharap, hasil dari kegiatan ini, SMK Jabar bisa memahami dan mengimplementasikan revitalisasi SMK. "Sehingga, anak-anak kita bisa bersaing, berdaya guna, dan berprestasi. Juga mampu menjadi media promosi dalam pengelolaan SMK di Jabar serta menjadi lokomotif pembangunan dan kemajuan bangsa," pungkasnya.
Kegiatan yang juga dihadiri pejabat struktural Disdik Jabar dan kepala SMK se-Jabar ini dimeriahkan penampilan musik tradisional dari SMKN 1 Sumedang.Selamat kepada seluruh pemenang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar